Selasa, 21 Oktober 2008

TUGAS MULIA DARI NABI

Pada masa Nabi Muhammad Saaw, para penyembah berhala di kota Makkah sangat benci dengan Nabi dan mereka pun ingin membunuhnya.

Allah Swt kemudian memberitahu Nabi Muhammad Saaw tentang rencana pembunuhan oleh para penyembah berhala itu. Dan Allah memerintahkan Nabi untuk segera berhijrah ke kota Madinah.

Para penyembah berhala memilih 40 pemuda pemberani dari kalangan mereka. Selanjutnya memberitahu para pemuda untuk mendatangi rumah Nabi Muhammad Saaw di malam hari dan kemudian membunuhnya.

Pada malam yang ditentukan, Nabi Muhammad Saaw bersama Abu Bakar bersiap meninggalkan kota Makkah untuk menuju kota Madinah. Namun sebelum berangkat, Nabi berpesan kepada Sayyidina Ali ra agar tidur di pembaringan Nabi, sehingga para pemuda yang akan membunuhnya menyangka Nabi Muhammad Saaw masih berada di sana.

Sayyidina Ali ra sangat bahagia melaksanakan tugas mulia ini untuk Rasulullah Muhammad Saaw. Dengan penuh semangat Sayyidina Ali ra berkata, “Tidurku terindah adalah ketika aku menggantikan Nabi di pembaringannya pada malam tersebut”.

Di saat para pembunuh mendatangi rumah Nabi Muhammad Saaw dan menyibak selimutnya, mereka tidak mendapati Rasulullah Saaw melainkan Sayyidina Ali ra yang ada di sana. Mereka pun pulang dengan hati kesal.

Pesan Moral:

  1. Ketika engkau melakukan sesuatu semata-mata untuk Islam, maka Allah Swt akan menolongmu.
  2. Setiap orang bisa merencanakan sesuatu, tetapi apa yang Allah Swt kehendaki yang akan terjadi.

Tidak ada komentar: